Kamis, 27 Juli 2017

Inilah Cara Minum Kopi Espresso yang Benar

Sebagai barometer  dari minuman kopi, Negara Italia  memang sudah terkenal akan keseriusannya tentang budaya kopi.  Salah satu yang bisa kita jadikan referensi adalah tentang cara bagaimana menikmati secangkir  kopi espresso.

Sebenarnya tidak ada acuan baku tentang  cara minum kopi espresso. Namun setidaknya kita bisa mengikuti tata  cara masyarakat yang ada di Italia saat menikmati Kopi Espresso. Bagi mereka cara meminum  kopi espresso memiliki cara yang tidak boleh salah. 

Dan berikut ada beberapa  cara yang harus dilakukan saat menikmati secangkir kopi espresso.

10 Cara Minum  Kopi Espresso
  Jika kalian merupakan sebagai penikmat Kopi Espresso, maka tidak salahnya untuk melihat referensi dari cara minum kopi yang dilakukan sebagian besar masyarakat Italia berikut ini:



Cara minum kopi espresso, cara menikmati espresso
1. Memahami tentang Espresso
   Untuk bisa menikmati secangkir  minuman Espresso setidaknya kita harus mengetahui terlebih dahulu tetang apa itu  Espresso?

Selain itu kita juga harus mengetahui bagaimana  kopi itu diseduh, tentang bagaimana meracik biji kopi  dan bahan-bahan lainnya sampai menjadi  sajian espresso yang kita inginkan.

Untuk bisa mengekstrasi kopi, maka mesin espresso harus menggunakan tekanan sebesar 132 pon per persegi. Dan inilah yang membedakan espresso  dengan kopi brewing biasa lainnya. Secara tradisional  satu cangkir espresso terdiri dari 7 gram bubuk kopi dan harus dibuat secara cepat  tidak boleh lebih dari 25 detik.

Salah satu informasi menyebutkan bahwa untuk membuat  espresso seharusnya tidak boleh terasa pahit dan tidak membuat jantung berdebar. Informasi ini dikutip dari pendiri cafĂ© Tallucci e Vino yang  terkenal di New York yaitu Luca Di Pietro.

2. Be a snob
   Bagi orang Italia  cara minum  kopi Espresso merupakan hal yang krusial. Karena bagi mereka tradisi menikmati secangkir  espresso tidak boleh melakukan hal yang salah dan mereka sangat serius tentang  kopi mereka.

Melihat betapa pentingnya menikmati  Kopi Espresso bagi penikmat kopi disana setidaknya hal ini juga berlaku bagi kita. Untuk itu perhatikan keseriusan tentang kopi yang sedang  kalian nikmati.

3. Espresso  di hasilkan Secara Cepat
    Untuk bisa menghasilkan  secangkir espresso  memang tidak membutuhkan waktu yang lama. Secara  etimologi menyebutkan bahwa espresso mempunyai makna expres, cepat, kilat. Selain itu  espresso juga memiliki makna  tersembunyi yaitu "hanya untuk Anda".

Jadi sajian minuman espresso  ini dibuat dikarenakan memang ada yang ingin memesannya (secara khusus).

4. Pesan Minuman  Kopi Espresso di Bar
   Jika di Italia pemesanan  Kopi Espresso dipesan melalui bar. Disana para penikmat kopi sangat jarang yang memesan  kopi espresso sambil duduk sambil bersangai di sandaran.

5. Minum Kopi Espresso dengan Cepat
   Pada umumnya minuman  Kopi Espresso disajikan dalam 1 shot, which is only 45-50 ml. Jadi  cara untuk minum kopi espresso  harus dilakukan dengan cepat hanya dengan sekali teguk.


Bagi orang Italia menikmati  secangkir kopi espresso  idealnya adalah diminum pada saat cream yang dihasilkan masih utuh berada di atas kopi espresso. Cara menikmati kopi espressi seperti ini dikarenakan cream  tersebut merupakan emulsi dari minyak kopi. Selain itu cream  ini juga berfungsi untuk membungkus espresso dan menjaga agar aroma dari  kopi espresso tetap sempurna.

Tapi sayangnya cream  ini tidak bertahan  lama, karena memang cepat menghilang ketika kopi espresso  sudah disajikan. Jadi untuk bisa mendapatkan  moment ini maka cara yang bisa dilakukan untuk meminum  kopi espresso  adalah dengan  cara meneguknya secara cepat.

6. Jangan pernah  meminum Espresso jika  Creamnya sudah hilang
  Seperti pada penjelasan sebelumnya bahwa  cream yang ada di kopi espresso tidak bertahan lama setelah mulai disajikan. Untuk itu agar kita bisa mendapatkan cita rasa  yang sesungguhnya dari  kopi espresso  jangan pernah sekali-kali meminum  kopi espresso  yang creamnya  sudah hilang.

Bagi orang Italia  untuk masalah sajian kopi cenderung sangat mendetail dalam urusan kopi  yang disajikan. Karena itu jika cream  tersebut sudah hilang  maka kita tidak akan mendapatkan kesempurnaan dari  sajian kopi espresso  yang kita minum.

7. Nikmati Suasana  dan Tradisinya
   Ketika menikmati secangkir  kopi espresso  maka jangan pernah  melewatkan semua tradisi yang disana. Salah satu tradisi yang dilakukan  saat menikmati segelas kopi adalah dengan cara mengobrol  dengan Baristanya.

Bagi orang Italia pesan  penting yang disampaikan bagi para  pecinta kopi adalah "Pesanlah Espresso di Bar, dan ngobrol dengan  Baristanya".  Jadi dengan kita memesan dan mengobrol dengan Barista saat  memesan kopi espresso  maka itulah moment yang bisa kalian lakukan untuk menjalin keakraban  dengan berbicara kepada pembuat espresso.


8. Kita bisa meminum  Espresso kapan saja namun untuk  meminum cappuccino tidak boleh lewat dari  waktu Sarapan Pagi
   Untuk menikmati  secangkir kopi espresso  bisa kita lakukan setiap saat. Namun untuk cara menikmati  cappuccino  berbeda lagi. Ketika kita akan memesan cappuccino sebaiknya jangan sampai lewat dari jam 11 pagi. Jika di Italia ada orang yang menikmati  secangkir cappuccino  pada siang hari,  ataupun pada malam hari maka orang-orang disana akan mengerutkan  kening dan memandang kita dengan aneh.

Bagi mereka minuman  cappuccino  sejatinya adalah minuman yang bernasis susu dan direkomendasikan untuk  disajikan hanya pada  pagi hari dan sarapan.
 
9. Jangan Pernah Tambahkan  Susu pada  Minuman Espresso
  Hal penting yang  harus dihindari ketika akan  menikmati espresso adalah dengan tida menambahkan  susu di dalamnya. Karena jika kita menambahkan susu pada  sajian espresso  akan merubah sajian kopi  tersebut menjadi  minuman espresso macchiato.

10. Espresso Merupakan  Sebuah Gaya Hidup,  bukan untuk Acara Khusus
   Bagi masyarakat di  Italia memesan kopi espresso  pada pagi hari merupakan sebuah gaya hidup  yang harus dilakukan. Jadi disini ketika kita akan menikmati  secangkir kopi espresso  tidak bisa memaksa  seorang barista untuk terburu-buru membuat espresso.  Karena memang untuk menikmati  secangkir espresso tidak ditujukan  untuk acara khusus.

Dengan mengetahui  acuan baku dari menikmati  secangkir espresso  yang dilakukan para pecinta kopi  yang ada di italia,  maka kita sebagai  pecinta kopi  disini sedikit mengetahui tentang tradisi  cara minum Kopi Espresso  dengan benar.



Referensi:

https://majalah.ottencoffe.co.id/10-cara-minum-espresso-ala-orang-italia/

Sabtu, 22 Juli 2017

Ngopi atau Minum Kopi adalah Budaya Masyarakat Indonesia



Berbicara tentang kopi, tentu minuman yang satu ini sudah tidak asing lagi di telinga kita. Kepopulerannya di negara Indonesia juga sudah tidak meluas dan dalam bahasa jawa dikenal dengan istilah "Ngopi" (Minum Kopi). Hal ini terlihat dari sekian banyaknya tempat menikmati minuman kopi ini. Dari setiap sudut kota bahkan pelosok daerah banyak tersebar kedai, warung ataupun cafe yang menyajikan minuman unik yang berbahan dasar biji kopi.

Ngopi atau minum kopi adalah budaya masyarakat indonesia
Nongkrong Ngopi di Rolag Cafe Surabaya

Kenikmatan yang didapat dari secangkir kopi itu sendiri hanyalah satu dari sekian banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari biji kopi. Selain itu didalam kegiatan ngopi atau meminum kopi merupakan solusi untuk mempererat silaturahmi antar sesama, baik itu teman, sahabat, keluarga, partner ataupun orang yang baru kita kenal. Ketika menikmati seduhan kopi terdapat satu kegiatan yang tidak secara sadar ataupun tidak sadar pasti terjadi perbincangan-perbincangan kecil sampai ke obrolan serius tentang masalah sekitar.

Di Indonesia sediri kegiatan berbincang-bincang atau ngobrol (cangkru'an dalam bahasa jawa) sambil menikmati segelas kopi merupakan hal yang biasa kita lihat di kedai-kedai atau warung kopi. Bahkan kegiatan seperti ini sudah menjadi budaya di kalangan masyarakat Indonesia. Dari berbagai daerah yang ada di Indonesia ternyata memiliki cara yang unik dan berbeda untuk menikmati kopi dan setiap daerah tersebut penyajiannya juga sangat khas. Selain itu terdapat juga bahan-bahan lainnya yang semakin menambah keberagaman dari sensasi menikmati kopi yang populer ini.

Sebagai negara penghasil kopi jenis robusta, arabika dan biji kopi termahal didunia (Kopi Luwak), negara Indonesia juga mempunyai budaya minum kopi yang sangat unik dan khas. Budaya minum kopi ini merupakan warisan dari para pendahulu Negara ini. Untuk itu budaya ngopi atau menikmati kopi tidak akan lepas dari masyarakat di berbagai daerah di Indonesia dan menjadi populer di semua kalangan baik itu tua muda ataupun kaya dan miskin.

Dari persepsi itulah budaya minum kopi atau ngopi ini sudah menjamur dari sabang sampai merauke. Untuk itu jangan heran kalau sampai sekarang budaya minum kopi atau ngopi masih terus dilakukan oleh masyarakat Indonesia.

Minggu, 16 Juli 2017

Inilah Perbedaan Minuman Espresso Macchiato dengan Latte Macchiato

Aneka varian racikan minuman dari ekstrak biji kopi memang sangat beragam. Diantara berbagai varian tersebut adalah Macchiato. Racikan kopi Macchiato merupakan minuman kopi atau espresso yang ditambahkan dengan sedikit susu. Susu yang digunakan berupa steam milk yang dibiarkan tanpa diaduk ketika akan disajikan.

Macchiato berasal dari bahasa Italia yang berarti "ditandai dengan bercak". Minuman Macchiato ini memiliki dua varian yaitu Espresso Macchiato dan Latte Macchiato. Kedua jenis varian dari minuman Macchiato memiliki beberapa perbedaan dari segi cara penyajian, komposisi dari espresso dan susu.

Perbedaan Minuman Espresso Macchiato dengan Latte Macchiato
  Untuk bisa mengetahui perbedaan yang ada di minuman Espresso Macchiato dengan Latte Macchiato, disini akam dibahas terlebih dahulu tentang dasar dan berbagai faktor yang membedakan kedua jenis minuman ini:


Espresso Macchiato
Perbedaan minuman espresso macchiato dengan latte macchiato, dua jenis minuman macchiato
Minuman Espresso Macchiato 》Sumber foto: starbucks.com.sg

   Minuman Espresso Macchiato ini dibuat dengan menambahkan sedikit susu ke dalam espresso. Jadi komposisi untuk minuman Espresso Macchiato ini yang lebih dominan pada bahan espresso dibandingkan dengan susu. Perbandingan kedua bahan tersebut idealnya adalah dengan 1 : 4 dari bahan dengan espresso.

Selain itu untuk penyajian minuman Espresso Macchiato biasanya disajikan pada sebuan cangkir espresso kecil (demitasse) yang memiliki ukuran 60-90 ml.


Latte Macchiato
Perbedaan minuman espresso macchiato dengan latte macchiato, dua jenis minuman macchiato
Minuman Latte Macchiato 》Sumber foto: id.m.wikipesia.org

    Minuman Latte Macchiato merupakan kebalikan dari Espresso Macchiato. Perbedaan minuman Latte Macchiato dengan Espresso Macchiato adalah komposisi dari susu yang paling dominan. Perbedaan lainnya pada Latte Macchiato dengan Espresso Macchiato terletak pada cara penyajiannya.

Cara peracikan dari minuman Latte Macchiato yaitu dengan menuangkan susu terlebih dahulu kemudian ditambahkan dengan sedikit espresso. Sedangkan untuk penyajian minuman Latte Macchiato biasanya menggunakan gelas tinggi dengan ukuran yang cukup besar.

Dari penjelasan dasar minuman Espresso Macchiato dengan Latte Macchiato yang sudah diinformaskan, maka dapat kita tarik secara baris besar bahwa tentang Point apa saja yang membedakan kedua jenis Macchiato?


Secara garis besar perbedaan antara Espesso Macchiato dan Latte Macchiato terletak pada point-point berikut ini:

- Perbedaan dari komposisi bahan yang digunakan

- Perbedaan dari cara peracikan minuman

- Perbedaan dari cara penyajian Espresso Macchiato dan Latte Macchiato

Dengan adanya kesimpulan dari perbedaan minuman Espresso Macchiato dengan Latte Macchiato di atas. Maka sekarang wawasan kita di dunia kopi menjadi lebih banyak.

Untuk itu apabila artikel tentang "Perbedaan Minuman Espresso  dengan Latte Macchiato sangat bermanfaat maka kalian bisa menshare "Minuman Espresso ini media sosial yang kalia  milkki.






Rabu, 12 Juli 2017

Goth Latte | Varian Kopi Gothic yang Instagenic

Goth Latte, kopi gothic yang instagenic, varian baru minuman goth latte
Sumber foto: instagram.com/@j_semi_
Ini dia minuman kopi yang lagi naik daun dan banyak diperbincangkan di dunia maya khususnya Instagram. Minuman kopi ini bernama "Goth Latteatau bisa juga disebut sebagai kopi gothicVarian minuman kopi Goth Latte ini memiliki warna yang unik dan disajikan dengan sangat cantik sehingga minuman Goth Latte terlihat sangat instagenic.

Kopi bernuansa gothic ini sedang ramainya diperbincangkan di Instagram. Minuman Goth Latte merupakan sebuah Cafe Latte berwarna gelap dan menjadi buah bibir bagi penikmat kopi dari seluruh dunia. Untuk itu mari kita bahas lebih jauh tentang minuman Goth Latte yang lagi populer di Instagram ini.


Asal Usul Goth Latte
   Tren Kopi Gothic atau Goth Latte ini pertama kali muncul di Melbourne, Australia. Kedai kopi yang membuat Goth Latte ini adalah Kedai White MojoSuksesnya varian baru Goth Latte yang tren di dunia maya ini mulai berkembang dan diadopsi di beberapa negara lainnya seperti kedai kopi di Inggris, Jepang, hingga di Indonesia. 

Penyebaran varian minuman Goth Latte yang terjadi merupakan akibat dari semakin populernya minuman Goth LatteSelain itu para pecinta kopi juga terpesona dengan Goth Latte ini sehingga banyak yang ingin mencicipinya langsung.

Sedangkan untuk penyebarannya di dunia maya, foto dari minuman Goth Latte pertama kali di unggah di situs-situs seperti Bussiness Insider, Teen Vogue dan Buzzfeed.


Tentang Goth Latte
   Apabila minuman Cafe Latte pada umumnya terdiri dari espresso dan susu serta berwarna cokelat, maka untuk minuman Goth Latte ini berbeda. Tidak hanya warnanya yang berbeda, untuk cita rasa dari minuman Goth Latte ini juga berbeda dari yang lain.


Goth Latte, kopi gothic yang instagenic, varian baru minuman goth latte
Sumber foto: instagram.com/@robirobierobin

- Komposisi Goth Latte
  Komposisi lain yang ada di minuman Goth Latte adalah activated charcoal atau arang aktif. Bahan inilah yang membuat sajian Goth Latte menjadi berwarna hitam ketika dicampur dengan seduhan dari kopi dan susu.

Penambahan bahan Activated Charcoal ini bukan merupakan pertama kalinya. Didaerah Indonesia juga sudah ada minuman Kopi yang ditambahkan dengan Arang Aktif ini yaitu Kopi Joss. Namun untuk penyajian dan penggunaan bahannya berbeda. 

Selain itu penambahan bahan Activated Charcoal juga pernah dijadikan makanan seperti Es Cream, Pempek Hitam, atau telur pitan. Sehingga bisa dikatakan minuman Goth Latte dengan bahan alami Arang Aktif ini aman untuk dikomsumsi.

- Manfaat Activated Charcoal (Arang Aktif)
 Kandungan bahan lain yang digunakan sebagai bahan pembuatan Goth Latte memiliki banyak manfaat, diantaranya mengandung zat anti oksidan yang membantu membersihkan saluran pencernaan dari racun-racun yang tertinggal di dalam tubuh. Selain itu minuman Goth Latte juga dipercaya mampu meredakan kembung pada perut orang yang mengkonsumsinya. Jadi tak perlu takut jika mengkonsumsi minuman ini dalam jumlah besar.

Manfaat yang ditawarkan minuman Goth Latte memang tidak terdapat di minuman kopi jenis lainnya. Selain itu diciptakannya Goth Latte bertujuan untuk membuat para penikmatnya merasakan khasiat dari Activated Charcoal (Arang Aktif) yang ada di Goth Latte.


- Cita Rasa Minuman Goth Latte
 Untuk cita rasanya cukup unik dan berbeda dengan Cafe Latte pada umumnya. Rasa yang unik ini dikarenakan bahan tambahan Activated Charcoal pada sajian minuman Goth LatteUntuk pertama kali mengkonsumsinya minuman Goth Latte mungkin memiliki sukar diterima lidah bagi mereka yang masih baru dengan minuman ini.

Dengan adanya varian terbaru dari minuman Kopi yang bernama Goth Lattini kini mulai dilirik para pelaku bisnis kedai kopi. Selain itu varian minuman Goth Latte ini juga bisa dijadikan referensi alternatif minuman kopi baru dan unik. Untuk menikmati Goth Latte ini bisa dinikmati dalam bentuk panas, tapi juga bisa dinikmati dingin seperti Iced Latte.



Referensi:

http://blog.reservasi.com/goth-latte-kopi-gothic-yang-ciamik-dan-ngehits-di-instagram/
http://citizen6.liputan6.com/read/2962189/goth-latte-kopi-gothic-yang-ngehits-di-instagram/
https://majalah.ottencoffee.co.id/goth-latte-sensasi-meneguk-secangkir-kegelapan/

Senin, 10 Juli 2017

NOX Coffee Boutique, Cafe Berkonsep Spanyol di Jogja

NOX Coffee Boutique, Cafe Berkonsep Spanyol di Jogja

Sudah sekian lama tidak posting :D Kali ini saya akan membahas tentang cafe yang nyaman dan enak banget buat nongkrong. Namanya adalah NOX Coffee Boutique yang berada di Jalan Kaliurang Km. 5 NO. 53, Kota Yogyakarta.

Bagi anak muda atau pembisnis yang ingin mencari tempat yang nyaman dan santai saya sarankan berkunjunglah ke cafe ini. NOX menghadirkan konsep ruangan yang berbeda dari cafe biasanya. Di cafe ini kalian bisa merasakan cafe bernuansa Spanyol.

Cafe yang buka setiap hari pada pukul 08.00 - 22.00 ini selalu berkomitmen senyajikan kopi Arabika yang berkualitas dari berbagai perkebunan kopi di Indonesia. Yang spesial adalah kopinya disajikan ala kopi spanyol walaupun bahan dasarnya dari kopi Indonesia.

Kenapa NOX Coffee Boutique memilih konsep spanyol? Menurut Augustine Swastikarany (salaku Public Relation Executive NOX Coffee Boutique), Masyarakat Spanyol dikenal memiliki budaya minum kopi yang kuat dan memiliki sebutan unik untuk setiap varian kopi. Hal ini menjadi inspirasi untuk NOX Coffee Boutique dalam menyajikan menu yang ditawarkan.

Bukan hanya konsep yang diperhatikan oleh NOX Coffee Boutique. Biji kopi, alat untuk membuat kopi, dan barista juga sangat penting untuk menciptakan cafe yang ideal. NOX menjual produk kopi yang premium yaitu semua kopi yang ada di Indonesia. NOX juga memiliki tim khusus yang terdiri dari para ahli spesialis kopi yang memilih biji kopi istimewa dari berbagai daerah penghasil kopi di Indonesia.

Setelah mendapatkan biji kopi terbaik, NOX menghadirkan mesin kopi langsung dari Belanda. Apa istimewanya mesin dari Belanda ini? Mesin ini punya sistem khusus yaitu pre-infused system. Dengan sistem itu kopi yang dihasilkan tidak akan memiliki sensasi terbakar karena menggunakan sistem pembakaran khusus.

Biji kopi sudah, mesin pembuat kopi juga sudah. Tak lupa NOX Coffee juga memiliki seorang barista yang handal dan siap untuk menlayani pelanggan dengan raman.

Dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan NOX Coffee Boutique, cafe ini cocok untuk kalian yang ingin merasa santai dan ditemani kopi ala eropa.

Sejarah Perkembangan Kopi di Indonesia

Perkembangan kopi dunia tidak akan lepas dari pengaruh distribusi biji kopi dari Negara Indonesia. Kita tahu bangsa ini memiliki berbagai jenis kopi yang memiliki banyak penggemar di mata pecinta minuman kopi di berbagai belahan dunia. Jenis kopi yang dihasilkan dari Indonesia memang sangat khas dan memiliki cita rasa yang khas.

Besarnya pengaruh penyebaran biji Kopi Indonesia di seluruh dunia ini tidak lepas dari sejarah kopi yang ada di Indonesia. Untuk itu disini akan kita bahas tentang sejarah perkembangan Kopi di Indonesia.


Sejarah Perkembangan Kopi di Indonesia
    Perkembangan Kopi di Indonesia ini sangat panjang dan tidak lepas dari peran pemerintah Belanda pada saat itu. Dan sejarah singkat tentang perkembangan Kopi Indonesia ini terangkum di dalam artikel ini. Perkembangan Sejarah Kopi Indonesia yang ada ini merupakan kumpulan dari beberapa informasi tentang sejarah Kopi Indonesia.

  • Sejarah Masukknya Kopi Indonesia
sejarah perkembangan kopi di indonesia, sejarah kopi arabika di indonesia, sejarah kopi liberika di indonesia, sejarah kopi robusta di indonesi

   Pertama kali tanaman Kopi ke Indonesia bermula pada sekitar tahun 1696. Tanaman Kopi pertama kali yang datang ke Indonesia adalah tanaman kopi jenis Arabika (Coffea Arabica). Tanaman Kopi Jenis Arabika ini didatangkan dari Malabar India oleh para pedagang Belanda pada waktu itu.

Tanaman Kopi Arabika yang di datangkan dari India ini di budidayakan pertama kali di Pulah Jawa, namun upaya pertama budidaya yang dilakukan ternyata tidak berjalan sesuai harapan karena pada saat itu terjadi bencana gempa bumi dan banjir disana.

  • Penanaman Kembali Kopi di Indonesia
     Setelah mengalami kegagalan pertamanya, ternyata pemerintah Belanda mencoba kembali untuk membudidayakan tanaman Kopi untuk kedua kalinya. Untuk percobaan kedua ini pemerintah Belanda mendatangkan kembali tanaman Kopi dari Malabar, India.

Tanaman Kopi yang didatangkan ini berbeda yaitu berupa stek dari Pohon Kopi. Dan dari percoban kedua ini ternyata budidaya tanaman Kopi berhasil tumbuh di Indonesia. Hingga akhirnya pada tahun 1706 hasil Biji Kopi yang dihasilkan dari Indonesia dibawa ke Amsterdam untuk dilakukan pengujian.

Hasil dari pengujian Biji Kopi dari Indonesia ini ternyata tidak mengecewakan. Biji Kopi yang dihasilkanpun mempunyai hasil yang berkualitas baik. Dengan hasil yang memuaskan tersebut maka budidaya tanaman Kopi mulai diperluas ke berbagai daerah di pelosok nusantara seperti Sumatera, Sulawesi, Bali, Timur dan pulau-pulau kecil lainnya di Indonesia.

  • Pergantian ke Jenis Tanaman Kopi Liberika (Coffea Liberica)
   Perkembangan sejarah selanjutnya yaitu mulai digantinya Jenis Tanaman dari Kopi Arabika (Coffea Arabica) ke Kopi Liberika (Coffea Liberica). Pergantian tanaman Kopi Jenis Arabika ke Kopi Liberika dilakukan karena pada waktu itu masih dalam penyesuaikan tanaman kopi dengan cuaca yang ada di Indonesia.

Penyesuaian tanaman kopi ini dilakukan untuk menemukan tanaman kopi yang cocok dengan iklim tropis yang ada di Indonesia. Alasan pergantian tanaman kopi jenis arabika ini dikarenakan pada tahun 1878 komoditi alam dari biji kopi jenis arabika mengalami kegagalan. Pada waktu itu hampir semua tanaman kopi terserang penyakit.

Untuk mengatasi kegagalan budidaya tanaman kopi arabika ini membuat pemerintah Belanda berfikir kembali untuk mendatangkan tanaman kopi lagi ke Indonesia. Dan tanaman kopi ini berbeda dari sebelumnya yaitu mengganti dengan spesies dari jenis Kopi Liberika (Coffea Liberica).

  • Pergantian ke Jenis Kopi Robusta (Coffea Canephora)
sejarah perkembangan kopi di indonesia, sejarah kopi arabika di indonesia, sejarah kopi liberika di indonesia, sejarah kopi robusta di indonesi
Biji Kopi Robusta 》Sumber foto: ottencoffe.com

   Perkembangan berikutnya ini ternyata dari adanya spesies lain dari tanaman kopi yaitu jenis Kopi Robusta (Coffea Canephora). Datangnya tanaman kopi robusta ini dikarenakan budidaya tanaman kopi jenis liberika yang ditanam di Indonesia mengalami kegagalan dan akhirnya tumbang seperti nasib dari tanaman kopi jenks arabika.

Kegagalan dari budidaya spesies tanaman kopi liberika ini bukan akhir dari perkembangan tanaman kopi di Indonesia. Usaha lain ternyata dilakukan dengan mendatangkan kembali spesies lainnya yaitu dari jenis tanaman kopi robusta (Coffea Canephora).

Jenis tanaman Kopi Robusta ini didatangkan pada tahun 1907. Datangnya tanaman kopi jenis robusta ini akhirnya mampu bertahan dari berbagai serangan penyakit dan tumbuh subur di Indonesia. Tanaman Kopi Jenis Robusta di Indonesia ini sangat mudah dibudidayakan dan bisa tumbuh di dataran rendah dengan iklim tropis.

  • Pemindahan Produksi Kopi
sejarah perkembangan kopi di indonesia, sejarah kopi arabika di indonesia, sejarah kopi liberika di indonesia, sejarah kopi robusta di indonesi
Petani Kopi Indonesia 》Sumber foto: 

   Perkembangan sejarah berikutnya yaitu tentang pemindahan produksi tanaman kopi dari pemerintah Belanda ke Pemerintah Indonesia. Perpindahan produksi ini terjadi pasa tahun 1945 pasca kemerdekaan Bangsa Indonesia. Pada masa pasca kemerdekaan itulah semua perkebunan yang dulunya dikelola oleh Belanda dinasionalisasikan dan menjadi milik pemerintah Indonesia sepenuhnya.

Dengan pemindahan produksi tersebut maka pemasok kopi ke seluruh dunia tidak lagi dilakukan oleh Belanda. Dengan berpindahnya kekuasaan ini maka seluruh perkebunan kopi peninggalan dari Pemerintah Belanda dikelola oleh para Petani di daerah masing-masing hingga sekarang.

Sejarah perkembangan kopi di Indonesia ini merupakan gambaran singkat dari sebagian besar sejarah di Indonesia tentang pertumbuhan tanaman kopi yang ada di Indonesia. Perkembangan sejarah dari tanah air ini setidaknya bisa membantu kita untuk lebih mengenal tentang sejarah Kopi di Indonesia.